Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kemenpora Apresiasi Liga Gulat Mahasiswa Jateng 2018

Foto : KORAN JAKARTA/HENRI PELUPESSY
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olah Raga (Kemepora) mengapresiasi dan bangga tas keberhasilan Pengprov Persatuan Gulat Seluruh Indoneisa (PGSI) Jawa Tengah menggelar Liga Gulat Mahasiswa Jateng Open 2018.Terbukti, antusiasme masyarakat terhadap gulat semakin meningkat, selaras dengan kian tingginya animo untuk menggeluti olahraga ini khususnya di Jateng.

"Kami berharap jenjang pembinaan dan prestasi semakin baik dan kompetisi dibuat lebih profesional. Namun ternyata PGSI Jateng mampu dan telah melaksanakan sejumlah kegiatan profesional seperti liga mahasiswa," kata Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora) Gatot Sulistiantoro Dewa Broto, saat menerima Pengurus PGSI Jateng dipimpin Ketuanya Andreas BW di Jakarta, Selasa (3/4).

Menurutnya, terobosan baru yang dilakukan PGSI Jateng yang telah melaksanakan liga Gulat Mahasiswa Jateng 2018, dapat meningkatkan pembinaan dan prestasi. Pihaknya berjanji akan mendukung dan menyupport pendanaan kegiatan Liga Gulat selanjutnya.

Ketua PGSI Jateng Andreas BW mengatakan,pihaknya berterima kasih karena di sela kesibukan Sesmenpora, secara khusus menerima pengurus Pengprov PGSI Jateng . Inovasi baru dengan menggelar Liga Gulat Mahasiswa dilakukan karena masyarakat sangat antusias terhadap gulat bahkan animo untuk menggeluti olahraga ini sangat tinggi. Konsep liga juga pernah dilaksanakan tahun 2017.

"Gulat juga berpotensi dapat dikenal luas oleh masyarakat. Bahkan Gulat memiliki potensi mendapatkan mendali di olimpiade mendatang. Dalam olimpiade, gulat memperebutkan 18 mendali emas. Kami yakin mampu mempersembahkan emas untuk Indonesia," ujar dia. SM/S-2


Redaktur : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top