Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kemendagri Belum Tetapkan Batas Kabupaten Penajam-Kabupaten Paser

Foto : antarafoto

Batas wilayah Penajam

A   A   A   Pengaturan Font

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) belum menetapkan tapal batas wilayah antara Kabupaten Penajam Paser Utara dengan Kabupaten Paser berada di wilayah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) yang hasil kajian tapal batas wilayah belum disepakati kedua kabupaten tersebut.

PENAJAM - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) belum menetapkan tapal batas wilayah antara Kabupaten Penajam Paser Utara dengan Kabupaten Paser berada di wilayah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) yang hasil kajian tapal batas wilayah belum disepakati kedua kabupaten tersebut.

"Kemendagri sampai sekarang belum keluarkan keputusan tapal batas wilayah," ujar Kepala Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, Margono Hadi Susanto di Penajam, Jumat (2/6).

"Kami berencana akan tanyakan langsung kepada Kemendagri, kapan keputusan penatapan tapak batas wilayah akan diterbitkan," tambahnya.

Kemendagri menjanjikan bakal menetapkan tapal batas wilayah antara Kabupaten Penajam Paser Utara dengan Kabupaten Paser tersebut pada 2022.

Penentuan tapal batas wilayah belum disepakati Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Paser, sehingga penentuan tapal batas wilayah diambil alih Kemendagri.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top