Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Kehadiran Badan Riset Inovasi Daerah dinanti di Kalsel

Foto : ANTARA/Firman

Akademisi Universitas Lambung Mangkurat, Budi Suryadi.

A   A   A   Pengaturan Font

BANJARMASIN - Akademisi dari Universitas Lambung Mangkurat (ULM), H Budi Suryadi mengatakan kehadiran Badan Riset dan Inovasi Daerah sangat dinanti di Kalimantan Selatan (Kalsel) untuk pengembangan riset dan inovasi di daerah itu.

"Saatnya Badan Riset dan Inovasi Daerah digagas untuk didirikan dalam rangka memperkuat sinergi antar-lembaga dalam pengembangan inovasi di daerah ini," kata Budi, di Banjarmasin, Selasa (25/8).

Menurut Guru Besar Bidang Sosial dan Politik ULM itu, berdirinya Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) di tingkat pusat sejatinya harus dibarengi dengan terbentuknya Badan RisetdanInovasi Daerah di tingkat daerah.

Sehingga badan tersebut dapat memperkuat dan mendorong agar tercipta inovasi di daerah yang dapat berguna bagi kesejahteraan masyarakat.

Menurut Budi seperti dikutip dari Antara, Kalsel sudah memiliki dua badan penelitian dan pengembangan daerah yang posisinya ada di pemerintah provinsi dan Pemerintah Kabupaten Balangan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top