Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Keberhasilan Alcaraz Juarai Wimbledon, Sinyal Runtuhnya Dominasi "Big Three"

Foto : sportingnews

Carlos Alcaraz

A   A   A   Pengaturan Font

Carlos Alcaraz percaya keberhasilannya memenangkan Wimbledon "impiannya" saat melawan Novak Djokovic dapat menandakan pergantian jajaran petenis putra dunia dari dominasi "Big Three."

LONDON - Carlos Alcaraz percaya keberhasilannya memenangkan Wimbledon "impiannya" saat melawan Novak Djokovic dapat menandakan pergantian jajaran petenis putra dunia dari dominasi "Big Three."

Alcaraz mengakhiri perjalanan Djokovic dari empat gelar Wimbledon berturut-turut dengan kemenangan epik 1-6, 7-6 (8/6), 6-1, 3-6, 6-4 di final, Minggu waktu setempat.

Petenis berusia 20 tahun itu mengalahkan Djokovic dalam drama empat jam dan 42 menit tanpa henti di Centre Court, merebut trofi Wimbledon pertamanya dan gelar major kedua dalam kariernya.

Setelah dua dekade Djokovic, Roger Federer dan Rafael Nadal mendominasi olahraga tenis, Alcaraz mengatakan kemenangannya bisa menjadi awal dari era baru.

"Ini adalah mimpi. Saya berusia 20 tahun. Saya tidak mengalami banyak momen seperti ini. Membuat sejarah seperti yang saya lakukan hari ini, ini adalah momen paling membahagiakan dalam hidup saya," kata Alcaraz, seperti disiarkan AFP, Senin (17/7).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top