Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

KDCA: 94 Tewas di Korsel Setelah Disuntik Vaksin Influenza

Foto : YONHAP News
A   A   A   Pengaturan Font

SEOUL - Otoritas kesehatan Korea Selatan (Korsel) pada Jumat (6/11) mengumumkan bahwa hingga Kamis (5/11) sudah 94 orang di Korsel dilaporkan meninggal dunia setelah menerima suntik vaksin influenza.

"Hingga Kamis dini hari terdapat 94 kasus korban jiwa yang dilaporkan setelah menerima suntik vaksin influenza di seluruh negeri Korsel," ungkap Direktorat Jenderal Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (Korea Disease Control and Prevention Agency/KDCA) mengumumkan.

KDCA menambahkan bahwa ada sebanyak 87 kasus kematian itu dinyatakan tidak berkaitan dengan vaksin influenza dan 7 kasus lainnya sedang dalam tahap pemeriksaan.

Ketua KDCA, Jeong Eun-kyeong meminta masyarakat untuk menerima vaksin influenza saat kondisi badan sehat karena penularan influenza untuk tahun ini relatif lambat dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Sementara itu, KDCA menyatakan pihaknya telah memulai proyek pemberian bantuan dana vaksin influenza bagi kalangan lemah termasuk penyandang disabilitas berusia 19-61 tahun pada Kamis kemarin. KBS/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top