Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Kasus Covid-19 di Jakarta Tambah 2.098 Orang

Foto : ANTARA/Muhammad Adimaja

Petugas kesehatan Rumah Sakit COVID-19 Wisma Atlet berjalan membawa kotak obat pasien di Jakarta, Jumat (26/2/2021). Berdasarkan data per Jumat (26/2/2021) pukul 08.00 WIB, jumlah pasien COVID-19 yang dirawat di RS Wisma Atlet tersebut sebanyak 4.459 orang dengan keterisian tempat tidur di RS Wisma Atlet sebanyak 74 persen dari 5.994, sehingga yang tersisa sebanyak 26 persen atau 1.535 tempat tidur.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kasus positif Corona Virus Desease 2019 (Covid-19) di Jakarta yang terdata pada Minggu (27/2) bertambah 2.098 kasus yakni dari 337.637 kasus menjadi 339.735 kasus.
Berdasarkan informasi Pemprov DKI Jakarta melalui laman corona.jakarta.go.id, Minggu (28/2), pertambahan kasus positif 2.098 merupakan hasil dari pemeriksaan usap (swab test PCR) pada sehari sebelumnya yakni pada hari Sabtu (27/2).
Data tes PCR pada Sabtu (27/2) yang masuk, memiliki rincian tes dilakukan kepada 13.948 spesimen. Dari jumlah tes tersebut, sebanyak 11.265 orang adalah yang baru dites PCR untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 2.098 positif dan 9.167 negatif.
Selama sepekan, penambahan kasus positif harian sebanyak 2.098 kasus pada hari Minggu ini, lebih tinggi dibanding penambahan kasus pada hari Sabtu (27/2) sebanyak 1.737 kasus, pada hari Jumat (26/2) sebanyak 1.661 kasus, pada hari Kamis (25/2) sebanyak 1.581 kasus, pada hari Rabu (24/2) sebanyak 782 kasus, dan pada hari Selasa (23/2) sebanyak 782 kasus.
Akan tetapi, penambahan kasus positif harian sebanyak 2.098 kasus pada hari Minggu ini, masih lebih rendah dibanding penambahan kasus pada hari Senin (22/2) sebanyak 2.471 kasus, pada hari Minggu (21/2) sebanyak 2.720 kasus, terlebih jika dibandingkan dengan pertambahan pada hari Minggu (7/2) sebanyak 4.213 kasus yang merupakan penambahan tertinggi selama pandemi. Ant/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : M Husen Hamidy

Komentar

Komentar
()

Top