Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Karang Gigi Bakal Hilang dengan Rutin Gosok Gigi Pakai Kulit Batang Jambu Mete

Foto : Pexels

Ilustrasi karang gigi.

A   A   A   Pengaturan Font

YOGYAKARTA - Banyak orang yang terganggu dengan keberadaan plak gigi karena mengganggu penampilan. Ketika plak gigi mengeras dan menjadi karang gigi, membersihkannya dengan hanya menggosok gigi saja tidaklah cukup. Untuk mengatasinya, dengan scaling gigi, yakni prosedur non-operasi yang dilakukan tenaga kesehatan untuk membersihkan plak dan karang gigi tersebut.

Sejalan dengan pelayanan kesehatan tersebut, Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) UGM terus berupaya mengembangkan ilmu pengetahuan guna mengatasi permasalahan plak pada gigi tersebut. Salah satu yang dilakukan selama ini adalah dengan melakukan penelitian kepada berbagai tumbuhan lokal Indonesia guna menemukan potensi nabati untuk mencegah plak gigi itu.

Dosen sekaligus Wakil Dekan FKG UGM, Juni Handajani mengungkapkan sejauh ini para peneliti dari FKG telah menemukan dua tumbuhan lokal yang memiliki potensi untuk mencegah terbentuknya plak gigi. Dua tumbuhan tersebut adalah kulit batang jambu mete dan daun teh. Ekstrak dari kedua tumbuhan tersebut kemudian dapat digunakan sebagai bahan campuran produk obat kumur dan pasta gigi.

"Prodi S3 FKG UGM telah melakukan beberapa penelitian yang mengeksplorasi atau mencari potensi dari tumbuhan yang ada di Indonesia ini yang efeknya nanti untuk mengantisipasi adanya plak gigi," jelas dokter Juni dalam webinar Peran Pasta Gigi & Obat Kumur yang diadakan oleh FKG UGM dengan bekerja sama dengan Kaltim Methanol Industri, akhir pekan ini di UGM.

Plak pada gigi terbentuk karena ada akumulasi bakteri pada permukaan gigi. Bakteri atau mikroorganisme tersebut akan menempel dalam bentuk lapisan tipis, dalam bahasa medis lapisan ini disebut dengan biofilm. Kedua tumbuhan yang berhasil ditemukan para peneliti FKG UGM di atas ternyata dapat melawan bakteri-bakteri penyebab plak pada gigi tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top