Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kapolda Papua Turut Berduka Cita Atas Gugurnya Prajurit TNI dalam Kontak Tembak dengan KKSB

Foto : ANTARA/Evarukdijati

Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw.

A   A   A   Pengaturan Font

Jayapura - Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw menyampaikan bela sungkawa atas gugurnya prajurit dari Yonif 400/BR yang tergabung dalam satuan tugas pengamanan daerah rawan di Kabupaten Intan Jaya.

"Kami turut berduka cita atas gugurnya Prada Ginanjar dalam kontak tembak dengan kelompok kriminal separatis bersenjata (KKSB) di kampung Mamba, Distrik Sugapa, Kab. Intan Jaya, Senin pagi," ungkap Irjen Pol Waterpauw kepada Antara, di Jayapura Senin petang.

Polda Papua akan terus berkolaborasi dengan Kodam XVII Cenderawasih dan satuan tugas untuk mendukung kepolisian dalam penegakan hukum.

Ada banyak kendala yang dimiliki Kabupaten Intan Jaya karena memiliki karakteristik yang berbeda dengan daerah-daerah di kawasan pegunungan tengah lainnya, yakni selain letak geografis juga kondisi alam dimana wilayah itu jarang penduduknya.

Karena itu akan dibuat konsep terpadu tentang pengamanan dimana sebagai wilayah yang punya teritori dan dibantu satuan tugas mempunyai tanggung jawab besar, tutur Waterpauw.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top