Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kapasitas Parkir TOD Bandara Soekarno-Hatta Ditambah

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kapasitas parkir motor di gedung Transit Oriented Development (TOD) Bandara Soekarno -Hatta akan ditambah. Ditargetkan pada Oktober mendatang kapasitasnya menjadi 8.000 motor dengan membangun gedung parkir.

Senior Manager Of Branch Communication and Legal, Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Erwin Revianto mengatakan kapasitas lokasi parkir di kawasan transit terpadu Bandara Soekarno-Hatta pada tahap awal pembangunan dapat menampung 3.600 motor. Namun, kawasan yang diresmikan pada 16 Maret 2018 lalu mendapat respons baik dari pengguna jasa yang umumnya warga di sekitar Bandara.

"Gedung tersebut tepat guna dan dioptimalkan pengguna jasa, sebagaimana rencananya. Bahkan lonjakannya jauh melebihi kapasitas parkir liar yang ada sebelumnya yakni 6.000 lebih motor. Juli 2018 ini pembangunan fisiknya akan dimulai.," kata Erwin, di Jakarta, Rabu (23/5).

Ia menambahkan bahwa pihaknya telah merencanakan gedung yang berfungsi sebagai akses utama ke Bandara Soekarno-Hatta dari Tangerang itu sebagai pilot project dalam mengoptimalkan akses transportasi massal.

Karena nantinya, kata Erwin akan juga dibangun gedung serupa di pintu bagian timur Bandara Soekarno-Hatta untuk menampung pengendara motor dari arah Rawa Bokor. "Sehingga TOD yang terdapat di Pintu M1 ini akan terus kami tingkatkan fasilitasnya. Pekerjaan fisik pembangunan penambahan area parkir dengan empat lantai tersebut akan mampu menampung 8.000 motor," katanya.

mza/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top