Kaisar Jepang dan Permaisuri Kunjungi Indonesia Selama 6 Hari, Apa Saja Agendanya?
Kaisar Jepang Naruhito menghadiri konferensi pers di Istana Kekaisaran di Tokyo pada 15 Juni 2023, menjelang kunjungan resmi selama seminggu ke Indonesia bersama Permaisuri Masako mulai 17 Juni 2023.
TOKYO - Kaisar Jepang Naruhito dan Permaisuri Masako berangkat ke Indonesia pada Sabtu (17/6) untuk sebuah kunjungan niat baik resmi pertama mereka sejak naik tahta pada 2019.
Menurut Kyodonews, agenda kunjungan enam hari Kaisar Naruhito dan Permaisuri termasuk makan siang dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan kunjungan ke Taman Makam Pahlawan untuk menghormati para pejuang kemerdekaan Indonesia.
Kunjungan itu menjadi perjalanan luar negeri kedua kaisar dan permaisuri sejak naik tahta, yang pertama menghadiri pemakaman Ratu Inggris Elizabeth.
Kunjungan ini terjadi ketika Jepang dan Perhimpunan Bangsa Bangsa Asia Tenggara (ASEAN), yang tahun ini diketuai Indonesia, menandai peringatan 50 tahun hubungan persahabatan keduanya.
Menjelang perjalanan, Kaisar berharap kunjungannya akan "lebih memperdalam" hubungan kedua negara, yang menurutnya telah melalui "masa sulit", mengacu pada pendudukan Jepang di Indonesia selama Perang Dunia II.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Lili Lestari
Komentar
()Muat lainnya