Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Kabar Buruk Buat Putin! Invasi Ukraina jadi Bumerang, Negara Tetangga Rusia Justru Abaikan Peringatan Moskow dan Semakin Nekat Gabung NATO

Foto : Pascal Rossignol/Reuters

Finlandia akan Segera Berjabung dengan NATO

A   A   A   Pengaturan Font

Sebelumnya, Reuters melaporkan setidaknya 60 persen warga Finlandia mendukung negaranya bergabung ke NATO dalam berbagai jajak pendapat. Persentase ini melonjak setelah beberapa tahun sebelumnya dukungan warga Finlandia terhadap NATO hanya sekitar 30 persen.

"Sekarang pemimpin negara akan membuat keputusan mengenai aplikasi NATO, kita dapat mengatakan dengan argumen yang baik bahwa seluruh negara siap untuk ini," kata Tuppurainen.

Bergabungnya Finlandia dengan NATO, dinilai banyak pihak akan menjadi bumerang bagi Presiden Vladimir Putin. Lantaran sebelumnya Putin mengecam NATO yang semakin mendekat dengan wilayah Rusia dan memerintahkannya untuk berhenti memprovokasi negara-negara lain untuk bergabung dengan aliansi pertahanan tersebut.

Penilaian itu tentu bukan angin belaka, pasalnya invasi Putin ke Ukraina justru menyebabkan beberapa negara Nordik termasuk Finlandia dan Swedia merasa terancam dan memutuskan menjadi bagian dari NATO.

CNN International menuturkan, saat ini, Rusia berbagi 1.215 kilometer batas darat dengan lima negara NATO. Bergabungnya Finlandia ke NATO juga akan memperluas batas Rusia dengan sekutu Barat hingga 1.287 kilometer.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top