Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kabalitbang Kemhan Ingatkan Pegawai Bekerja dengan Jaga Jarak

Foto : Istimewa

Gedung Balitbang Kemhan.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Di masa pandemi, pegawai yang bekerja di kantor diminta untuk hati-hati. Jaga jarak dan disiplin untuk menerapkan protokol kesehatan. Sehingga, area kantor tidak menjadi kluster penyebaran Covid-19.

Pesan tersebut disampaikan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pertahanan (Balitbang Kemhan), Anne Kusmayati dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (13/8).

Menurut Anne, saat ini beberapa perkantoran di Jakarta, telah jadi kluster penyebaran virus.Untuk itu, para pegawai di Balitbang Kemhan harus disiplin menerapkan protokol kesehatan. Pihaknya juga akan berusaha memastikan kebersihan kantor. Mencegah, potensi penularan virus.

"Terapkan protokol kesehatan di tatanan normal baru Covid-19 ini. Dalam setiap rapat batasi jumlah yang hadir dan tetap menggunakan masker, dan harus cuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer," katanya.

Anne mengungkapkan, hari Rabu kemarin pihaknya baru saja menerima perwakilan dari PT Milenial Keselamatan Indonesia yang datang untuk mempresentasikan lampu disinfectan UV-C. Lampu tersebut adalah lampu sterilisasi yang dapat membasmi bakteri dan virus. Termasuk coronavirus. Presentasi dilakukan di Gedung Ir H Djuanda Kantor Balitbang Kemhan, Pondok Labu, Jakarta Selatan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top