Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Juara dunia F1 Powerboat Sami Selio kagum dengan keindahan Danau Toba

Foto : ANTARA/Muhammad Ramdan

Pebalap Tim Sharjah Sami Selio dalam persiapan akhir jelang melakoni putaran pertama Kejuaraan Dunia F1 Powerboat (F1H2O) di perairan Danau Toba di kawasan Pelabuhan Muliaraja Napitupulu, Balige, Sumatera Utara, Jumat (24/2/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Balige, Sumatera Utara - Juara dunia F1 Powerboat 2007 dan 2010 Sami Selio dari Tim Sharjah kagum dengan keindahan Danau Toba yang menjadi lokasi putaran pertama Kejuaraan Dunia F1 Powerboat (F1H2O) 2023 pada Sabtu-Minggu (25-26/2).

Menurutnya, H2O Racing selaku promotor memilih lokasi yang tepat. Danau Toba berbeda dengan lokasi lainnya yang membuatnya antusias untuk berlomba di danau vulkanik terbesar di dunia tersebut.

"Ini adalah putaran pertama pada musim 2023 dan juga pertama bergulir di Indonesia. Saya sangat senang dan sungguh istimewa berada di sini. Organisasi kami hebat memilih lokasi yang bagus," kata Selio kepada ANTARA di Balige, Sumatera Utara, Jumat.

Selio memaksimalkan latihan bebas ekstra yang bergulir, hari ini, untuk mempersiapkan diri jelang kualifikasi pada Sabtu (25/2) dan perlombaan satu hari setelahnya.

"Setelah uji coba, kami mengetahui apa yang harus dilakukan untuk balapan nanti. Saya melihat lokasinya sangat menarik dan sangat menantang bagi para pebalap. Kami berharap ini akan menjadi lomba yang sangat menarik," ujar Selio.



Pebalap 47 tahun itu mengatakan telah mempersiapkan diri dengan maksimal. Kapal yang digunakan pun siap bersaing untuk bisa meraih poin penuh dalam putaran pertama ajang bergengsi tersebut.

"Tentu saja, ini adalah tempat yang tinggi dan berlomba di danau. Hal itu berbeda dengan lomba di air asin. Jadi kami juga menyiapkannya berbeda. Kami akan melihat bahwa semuanya berfungsi dengan baik," ujar Selio.

Dia berharap pada sesi kualifikasi bisa mendapatkan hasil yang baik agar mendapatpole positionsaat perlombaan nanti. "Tentunya kami selalu berusaha untuk menang," kata Selio.

Pebalap kelahiran 5 Mei 1975 itu pada sesi latihan bebas ekstra berada mencatatkan waktu terbaik pada lap kedua dengan 1 menit, 16,75 detik.

Adapun musim lalu, mengakhiri lomba dengan berada di posisi ke-12 dengan 15 poin. Ant


Redaktur : -
Penulis : Arif

Komentar

Komentar
()

Top