Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hong Kong Terbuka

Jonatan Gagal ke Semifinal

Foto : Istimewa

Jonatan Christie

A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil amankan tempat di semifinal Hong Kong Open 2018 setelah mengalahkan Lee Jhe-Huei/Lee Yang dari Taiwan, dengan dua game langsung, 21-17, 25-23.

Tertinggal jauh hingga 7-12 di game pertama, Fajar/Rian berhasil mengejar dan menyamakan kedudukan hingga 12-12. Dari sinilah kepercayaan diri Fajar/Rian meningkat, mereka terus mengimbangi perolehan angka dan bahkan balik memimpin pada kedudukan 14-13 dan akhirnya memenangkan game pertama.

Di game kedua, pertandingan berlangsung begitu sengit. Sempat tertinggal 19-20, Fajar/Rian berhasil memaksa terjadinya setting. Fajar/Rian mengatur tempo permainan dan tak ingin terbawa lawan yang cepat. Upaya ini berhasil, Fajar/Rian memastikan tiket semifinal dengan skor tipis 25-23.

"Alhamdulillah, kami bersyukur atas hasil hari ini. Di awal kami tertinggal karena lawan sudah mengantisipasi bola-bola kami. Di game kedua kami memimpin tapi terkejar lawan, kuncinya harus yakin, terutama di saat-saat kritis," kata Fajar kepada Badmintonindonesia.org.

Di babak semifinal, Fajar/Rian akan bertemu Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dari Jepang atau He Jiting/Tan Qiang dari Tiongkok. "Kami belum puas dengan hasil ini, masih ada besok dan lusa, kalau lawan Kamura/Sonoda, kami harus siap capek karena mereka tidak mudah dimatikan. Misalnya bertemu He/Tan, mereka power nya bagus dan penampilannya sedang meningkat, kami harus mengatur pola main yang benar," jelas Fajar. Ant/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top