Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Jokowi Tugaskan Mardiono Perkuat Ketahanan Pangan Hadapi Krisis Global

Foto : antarafoto

Muhammad Mardiono dilantik sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerja Sama Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan oleh Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/11).

A   A   A   Pengaturan Font

Jumlah penduduk miskin di Indonesia menurut Badan Pusat Statistik (BPS) mencapai 26,16 juta orang atau 9,54 persen dari total penduduk Indonesia, hingga Maret 2022.

Sedangkan berdasarkan Indeks Ketahanan Pangan Global, indeks Indonesia saat ini tercatat sebesar 60,2 poin. Indeks tersebut ini menunjukkan bahwa ketahanan pangan Indonesia dalam kategori moderat.

"Perlu untuk terus melakukan penguatan terhadap kesediaan kualitas dan keberlanjutan pasokan pangan serta keterjangkauan harga pangan yang bisa dijangkau oleh rakyat Indonesia," kata dia.

Mardiono sebelumnya telah mengajukan surat pengunduran diri sebagai Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres). Di luar pemerintahan, Mardiono saat ini merupakan Pelaksana Tugas Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP).


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top