Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Pembangunan Pertanian

Jokowi: IPB Harus Terus Berinovasi

Foto : ANTARA/Arif Firmansyah
A   A   A   Pengaturan Font

BOGOR - Presiden Joko Widodo ingin alumni Institut Pertanian Bogor (IPB) bisa mengembangkan konsep pertanian yang modern dengan cara terus berinovasi melalui pengembangan kurikulum yag disesuaikan dengan perkembangan yang ada.


"Saya titip kepada Rektor IPB agar fakultas dan jurusan mengikuti perkembangan yang ada. Misalnya, kenapa tidak ada fakultas penggilingan padi modern atau manajemen logistik pangan, atau manajeman retail pangan," kata Presiden dalam orasinya saat Dies Natalis ke-54 IPB di Kampus Dramaga, Bogor, Rabu (6/9).


Menurut Presiden, inovasi seperti ini merupakan satu-satunya cara agar Indonesia bisa bersaing dengan negara lain. Karenanya, Presiden ingin IPB tak berhenti berinovasi untuk mengembangkan ilmu-ilmu pertanian yang dapat bermanfaat bagi pertanian nasional.

"Inovasi harus diciptakan. Saya ajak IPB berkeja sama dengan pemerintah jangan berhenti berinovasi, terus ke lapangan membantu meningkatkan kesejahteraan petani," ujar Presiden.


Presiden pun lalu menyindir para civitas akademika IPB yang banyak bekerja di bank daripada mengembangkan pertanian. "Maaf Pak Rektor, tapi mahasiswa IPB banyak yang bekerja di bank. Terus yang ingin jadi petani siapa? Ini pertanyaan yang harus dijawab oleh mahasiswa-mahasiswa," tutur Presiden.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Muhamad Umar Fadloli

Komentar

Komentar
()

Top