Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jerman Punya Catatan Bagus Hadapi Denmark

Foto : Tobias SCHWARZ / AFP

menghadiri sesi latihan I Bek Jerman, Joshua Kimmich dan rekan satu timnya menghadiri sesi latihan MD-1 di base camp tim, Herzogenaurach, Jumat (28/6) menjelang pertandingan babak 16 besar Euro 2024 melawan Denmark.

A   A   A   Pengaturan Font

Inggris, Slovenia, Serbia, dan Denmark, berkontribusi untuk skor terendah dalam sejarah Piala Eropa dengan hanya tujuh gol yang dicetak dalam enam pertandingan. Meskipun tidak memenangkan satu pun pertandingan di grup, tiga hasil imbang, Denmark asuhan Kasper Hjulmand merebut posisi kedua.

Denmark mencetak dua dari tujuh gol di Grup C meskipun tembakan keras Morten Hjulmand melawan Inggris tentu akan menjadi kandidat gol turnamen. Denmark kini telah lolos ke babak sistem gugur Piala Eropa berturut-turut untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Hjulmand tidak akan berharap banyak perbaikan diperlukan dengan cepat jika tim asuhannya memiliki peluang mengejutkan tuan rumah. Tapi Denmark kebetulan memiliki catatan sama dengan Jerman. Ada tujuh pertandingan tak terkalahkan tahun 2024 dan hanya memiliki satu kekalahan dari 15 pertandingan terakhir.

Namun, Jerman menang atas Denmark dalam pertemuan kompetitif di Piala Eropa. Dalam pertemuan terakhir Piala Eropa 2012, Jerman menang 2-1 di fase grup lewat gol dari Lukasz Podolski dan Lars Bender.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top