Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jepang Darurat hingga 31 Mei

Foto : ISTIMEWA

perpanjang keadaan darurat

A   A   A   Pengaturan Font

TOKYO - Pemerintah Jepang sedang berupaya untuk memperpanjang status keadaan darurat di Tokyo dan tiga wilayah lainnya hingga 31 Mei. Ini dalam rangka meredam lonjakan kasus virus korona dengan waktu kurang dari tiga bulan sebelum Olimpiade Tokyo.

Jepang berharap keadaan darurat yang "singkat dan kuat" akan menahan gelombang keempat infeksi virus korona. Tetapi Menteri Ekonomi Yasutoshi Nishimura mengatakan kasus-kasus baru Covid-19 di Tokyo dan Osaka masih pada tingkat yang tinggi.

Memperpanjang keadaan darurat hingga 31 Mei menyisakan waktu kurang dari dua bulan sebelum Olimpiade, yang akan dimulai pada 23 Juli setelah ditunda setahun karena pandemi. "Osaka secara khusus berada dalam situasi yang cukup berbahaya," kata Nishimura pada awal pertemuan dengan satu panel ahli.

Prefektur Aichi dan Fukuoka juga akan ditambahkan ke dalam daftar daerah yang berada di bawah status keadaan darurat, sedangkan pulau utara Hokkaido dan dua daerah lainnya akan ditambahkan ke dalam daftar daerah dengan "keadaan darurat semu."

Dalam keadaan darurat yang diperpanjang, bar, restoran, tempat karaoke, dan tempat lain yang menyajikan alkohol akan diminta untuk tutup dan orang-orang diminta untuk terus menghindari perjalanan ke luar rumah yang tidak perlu. Langkah-langkah yang diusulkan diharapkan akan disetujui pada Jumat ini.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top