Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Krisis

Jepang Butuh Kucuran Paket Stimulus Ekonomi Puluhan Triliun Yen

Foto : EUGENE HOSHIKO/AFP

Fumio Kishida

A   A   A   Pengaturan Font

TOKYO - Untuk mempercepat pemulihan ekonomi dari dampak pandemi Covid-19, Jepang dinilai harus meluncurkan paket stimulus ekonomi baru puluhan triliun yen sesegera mungkin.

Kandidat calon Perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida, seperti dikutip Nikkei, pada Minggu (5/9), mengatakan bahwa paket stimulus akan mencakup bantuan untuk semua sektor ekonomi dan wilayah yang membutuhkan bantuan karena pandemi Covid-19.

Kishida, yang merupakan mantan Menteri Luar Negeri, telah menyampaikan niatnya untuk menantang Perdana Menteri Yoshihide Suga dalam pemilihan pemimpin Partai Demokrat Liberal (LDP) dalam waktu dekat. Namun demikian, Suga telah menyampaikan untuk tidak maju dalam pemilihan mendatang dan fokus menangani pengendalian Covid-19 yang menyebabkan dukungan terhadapnya merosot.

Pemenang dari suksesi kepemimpinan di Partai LDP, otomatis dipastikan menjadi Perdana Menteri karena Partai LDP merupakan mayoritas di majelis rendah parlemen. Ketua LDP harus memimpin partai ke pemilihan umum pada 28 November.

Berkaitan dengan stimulus, Kishida lebih lanjut menjelaskan bahwa debat terkait langkah-langkah pendanaan yang ia ajukan harus menunggu hingga pemilihan umum rampung tahun ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top