Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jelang KLB, La Nyalla Optimis Menang Jadi Ketua Umum PSSI

Foto : Dok. DPD RI

Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI sekaligus calon Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti

A   A   A   Pengaturan Font

Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI sekaligus calon Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti optimis bisa menang dan terpilih jadi Ketua Umum PSSI periode 2023-2027.

"Insyaallah saya akan menjadi ketua umum PSSI," kata La Nyalla usai melakukan kampanye di hadapan perwakilan sekitar 25 Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI di Jakarta, dikutip dari Antara, Rabu (8/2).

La Nyalla yang pernah menjabat sebagai Ketua Umum PSSI tahun 2015-2016 itu yakin dengan program kerja yang sudah dipaparkannya.

Secara umum, dalam program tersebut, LaNyalla menggaungkan pengembangan kualitas sepak bola nasional dengan dimulai dari daerah, dengan Asprov PSSI menjadi ujung tombak. Pria berusia 63 tahun tersebut ingin memperkuat basis sepak bola di tingkat Asprov dan menjadikannya pondasi persepakbolaan Indonesia.

"Saya mempunyai program yang akan saya jalankan. Bagaimana pun kuncinya adalah di Asprov. Makanya saya menemui mereka. Saya sudah mengetahui Asprov yang mendukung saya, sudah saya hitung," ucapnya.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top