Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jasa Raharja dan Korlantas Polri Kampanyekan Keselamatan Lalin Kepada Turis di Bali

Foto : Istimewa

PT Jasa Raharja bersama Korlantas Polri melakukan kampanye keselamatan berlalulintas di Bali.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Banyaknya pelanggaran lalu lintas yang dilakukan turis asing di Bali membuat pemerintah setempat geram. Bahkan, pemerintah propinsi Bali berencana melarang turis asing untuk menyewa sepeda motor. Melihat hal tersebut PT Jasa Raharja bersama Korlantas Polri melakukan kampanye keselamatan yang ditujukan kepada turis asing di Bali.

Direktur Hubungan Kelembagaan PT Jasa Raharja, Munadi Herlambang menjelaskan tujuan dari kampanye ini diharapkan dapat terwujudnya beberapa hal, seperti disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, menurunkan angka kecelakaan, berkurangnya titik kemacetan sehingga terwujud kamseltibcar lantas yang mantap.

"Kita ingin wisman ini juga ikut berdisiplin lalu lintas selayaknya pengendara motor lainnya," kata Munadi dalam keterangan tertulisnya, Selasa (8/8).

Ia menambahkan dalam kampanye keselamatan ini akan dilakukan di sejumlah titik di Bali dan akan dibagikan helm kepada wisman yang kedapatan tidak menggunakan pelindung kepala saat berkendara.

"Wisman yang kebetulan melintas dan kedapatan tidak menggunakan helm akan kita hentikan dan diberikan helm, soal penidakan itu kita serahkan kepada Kepolisian," tegas Munadi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top