Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jannik Sinner Gusur Djokovic dari Takhta Nomor 1 Dunia

Foto : antarafoto

Jannik Sinner

A   A   A   Pengaturan Font

Petenis Jannik Sinner menggusur Novak Djokovic menduduki takhta peringkat No.1 ATP, menjadikannya petenis pertama Italia yang mencapai posisi teratas.

PARIS - Petenis Jannik Sinner menggusur Novak Djokovic menduduki takhta peringkat No.1 ATP, menjadikannya petenis pertama Italia yang mencapai posisi teratas.

Petenis berusia 22 tahun itu memulai tahun ini dengan menduduki peringkat empat dunia. Namun dengan lonjakan yang luar biasa di awal tahun 2024 yang ditandai dengan gelar major pertamanya di Australian Open, gelar ATP Masters 1000 di Miami dan semifinal di Indian Wells, Monte-Carlo, dan Roland Garros, Sinner kini menjadi petenis ke-29 yang berdiri di puncak tenis profesional putra.

"Ini mewakili hasil etos kerja yang luar biasa. Ini adalah salah satu tujuan saya untuk diri saya sendiri dan tim saya tahun ini," kata Sinner, dikutip dari ATP, Selasa (11/6).

"Tujuan terpentingnya adalah selalu berkembang sebagai pemain dan sebagai pribadi, mengelilingi diri saya dengan orang-orang hebat."

"Saya pikir saya bisa sangat bahagia dan gembira dengan apa yang saya lakukan dan juga dengan tim saya", ujar Sinner.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top