Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jamalidin Rebut Etape II Tour de Banyuwangi

Foto : ANTARA/Budi Candra Setya
A   A   A   Pengaturan Font

BANYUWANGI - Pembalap Indonesia asal Malang, Jamalidin Novardianto, berhasil menghentikan dominasi pembalap asing di International Tour de Banyuwangi Ijen (ITdBI). Pembalap yang bergabung di Perusahaan Gas Negara (PGN) Cycling Team itu menjadi yang tercepat di Etape Kedua, Kamis (27/9).

Jamal menyisihkan Georgios Bouglas dari Nigxia Sports Lottery Livall Cycling Team yang harus puas berada di peringkat kedua dan Van Aert Bernand Benyamin dari Java Partizan, di peringkat ketiga.

Pada balapan yang menghabiskan waktu 4:09:17 jam tersebut, para pembalap finish dalam rombongan besar. Jamal mengatakan sejak 500 meter sebelum finish, rekan timnya saling membantu untuk mendorong dirinya maju ke depan rombongan. "Baru di 200 meter sebelum finish, saya menambah kecepatan dan akhirnya keluar sebagai pemenang," kata pembalap sprinter tersebut.

Di dua etape terakhir, dengan tambahan 15 poin Jamal berharap minimal bisa merebut green jersey. Meski Jamal keluar sebagai pemenang di etape II, yellow jersey masih menjadi milik pembalap Australia Marcus Culey (St George Continental Cycling Team). Culey juga menyabet polkadot jersey (raja tanjakan).

Sementara green jersey (best sprinter) diraih pembalap Australia Matthew Zenovich dari St. George Continental Cycling Team.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top