Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Gelar Musrenbang

Jakarta Barat Prioritaskan Penertiban Listrik

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, membuka kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kota Administrasi Jakarta Barat Tahun 2019. Dalam kesempatan ini, Anies meminta Pemerintah Kota Jakarta Barat untuk memprioritaskan pembangunan listrik guna mencegah terjadinya kebakaran di wilayah itu.

"Tadi kita sudah mendengar dari Pak Wali Kota, ada butir-butir problem yang perlu mendapat solusi. Jakarta Barat ini kota yang sering mengalami kejadian kebakaran. Karena itu, salah satu program yang harus segera hadir adalah program pencegahan kebakaran. Saya berharap PR-PR seperti ini di prioritaskan," ujar Anies, di Ruang MH Thamrin, Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Selasa (26/3).

Dalam forum Musrenbang yang berlangsung selama dua hari ini, pada 26-27 Maret 2019, pihaknya berupaya menyerap dan menyingkronkan aspirasi masyarakat dengan kebijakan pemerintah. Hal ini dilakukan dalam rangka menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi DKI Jakarta Tahun 2020 yang bertema Memacu Pertumbuhan Berkualitas.

"Petanya itu tadi kita sudah lihat, dari merah sampai hijau, tempat-tempat ini yang punya risiko, (dan) harus kemudian intervensi, (seperti) diberikan dukungan untuk melakukan perbaikan, utamanya listrik, kompor, gas, dan lainnya. Pengaturan jaringan listrik yang baik (dan) benar itu bisa dikerjakan cepat," kata Anies.

Cegah Kebakaran

Di samping itu, harapnya, proses Musrenbang Kota Jakarta Barat ini menjadi sarana dalam memberikan kesempatan kepada warga, sebagai pelaku utama pembangunan, untuk menggerakkan potensinya. Anies menyebut perlu hadirnya kesempatan yang setara bagi semua agar keadilan dirasakan dalam setiap sendi pengelolaan kota, sejak perencanaan hingga implementasinya, dengan mengajak seluruh elemen kota ikut bergerak memberdayakan warga.

Selain pencegahan kebakaran di Jakarta Barat, Musrenbang tingkat kota ini pun membahas program strategis lainnya. Seperti pembangunan jaringan perpipaan (transmisi dan distribusi) Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Jatiluhur dan SPAM Pesanggrahan, pembangunan Waduk Daan Mogot sebagai sumber air baku, pembangunan Jakarta Sewerage System (JSS) Zona 6, dan penataan kawasan sentra primer baru barat.

Program kegiatan pembangunan wilayah tahun 2020 diharapkan dapat selaras dengan kegiatan strategis daerah lainnya. Antara lain, pengelolaan air bersih, persampahan, naturalisasi sungai, hunian yang layak, penataan kampung, peningkatan akses PAUD, serta peningkatan akses penyandang disabilitas.

Dihubungi terpisah, Wali Kota Jakarta Barat, Rustam Efendi, mengaku pihaknya masih gencar melakukan penertiban jaringan listrik. Kebakaran yang terjadi di wilayah Jakarta Barat, kata Rustam, umumnya disebabkan karena korsleting listrik. Sehingga, penggunaan jaringan kelistrikan perlu ditertibkan, terutama di daerah pemukiman padat penduduk. "Masih perlu ditingkatkan khususnya di lokasi perkampungan rawan kebakaran," ucapnya. pin/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Peri Irawan

Komentar

Komentar
()

Top