Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jakarta Akhir Pekan

A   A   A   Pengaturan Font

Kemala Ayu & Friends

Tanggal : 6-7 Juli 2018
Tempat : Motion Blue Jakarta

Kemala Ayu adalah penyanyi jazz senior dari Semarang yang dikenal sebagai Anita Baker Indonesia. Semangatnya untuk jazz dimulai pada usia 15 saat melakukan lagu-lagu dengan lagu-lagu George Benson, Michael Frank, Roberta Flack, Shirley Bassey, Al Jarreau, dan banyak lagi. Pada 1980, ia memenangkan kompetisi menyanyi pada event Lomba Cipta Lagu Remaja, yang diselenggarakan secara nasional oleh Stasiun Radio Prambors.

Kemala Ayu pindah ke Jakarta untuk tampil bersama Denny TR dari Karimata Band, Idham Nursaid, Ronald Panjaitan dan penyanyi Enrico Tobing. Sejak saat itu Kemala Ayu terus mengembangkan karirnya di dunia musik jazz. Dia membentuk grup jazz bernama Canizaro dan kemudian menjadi vokalis untuk band Latin Jazz Fusion yang terkenal, Black Fantasy selama era 1980-an yang dipopulerkan melalui lagu berjudul Buat Kamu atau For you.

Dia membentuk grup lain bernama Spirit Band dan menghasilkan dua album. Kemudian ia menjadi vokalis Hydro Band selama 5 tahun (bersama Helmie Indra Kusuma, Dewa Budjana, Rudy Subekty, Ronald Panjaitan, dll).

Dia juga vokalis untuk Trigonia Band (dengan Idang Rasjidi, Yance Manusama, dan Cendy Luntungan) juga selama 5 tahun. Kemala Ayu telah merilis dua album Emotions (2007), dan Headlong (2011) serta mini album Lima + (2013). Mulai Oktober 2017 Kemala Ayu telah menjadi staple utama di Motion Blue Jakarta yang tampil sebulan sekali dengan ulasan yang luar biasa.

Catuah Langkah Gumarang Sakti By Gumarang Sakti Dance Company

Tanggal : Sabtu, 7 Juli 2018
Pukul : 15.00 WIB
Tempat : Galeri Indonesia Kaya, Jakarta

Presentasi sejarah tari Gumarang Sakti yang berakar dari seni tradisi Minangkabau menuju tari kontemporer yang diakui oleh dunia tari internasional di era 90an.

Berpijak dari filosofi dan bunga-bunga (balabek) Silek (Silat) Minangkabau, Gusmiati Suid, pendiri Gumarang Sakti, menciptakan gerak-gerak dasar yang menjadi ciri khas Gumarang Sakti. Meluas dengan memadukan teknik tari modern dan balet, gaya tari Gumarang Sakti menjadi kian kuat pada saat Boi G Sakti mulai aktif sebagai koreografer. Pada generasi berikutnya, perjalanan gaya Gumarang Sakti kian berkembang menyesuaikan zaman dan karakter koreografernya masing-masing.

Gumarang Sakti group berdiri pada 1982 di Batusangkar, Sumatera Barat oleh almarhumah Gusmiati Suid yang dikenal sebagai Koreografer Perempuan yang berkiprah internasional. Berpijak pada akar tradisi seni budaya Minangkabau, Gusmiati Suid telah melahirkan banyak karya tari kontemporer yang monumental.

Gumarang Sakti hijrah ke Depok, Jawa Barat pada 1989 dan melebarkan sayapnya menjadi Dance Company sesuai dengan tuntutan kerja profesional guna mengikuti perkembangan kerja internasional yang semakin meluas.

Kepemimpinan Gumarang Sakti Dance Company kemudian dilanjutkan oleh anaknya yang juga Koreografer berkelas internasional yaitu, Boi G Sakti. Bersama Boi, Gumarang Sakti lebih melebarkan pijakkan kepada akar tradisi budaya Asia. Beragam unsur tari dan musik tradisi Asia mewarnai karya-karya yang lahir di Gumarang Sakti.

Dalam kiprahnya Gumarang Sakti Dance Company telah mengikuti berbagai iven tari di Asia, Eropa, Australia dan AS. Beberapa prestasi Gumarang Sakti Dance Company diantaranya adalah menerima Bessie Award dari New York Performing Arts sebagai penampil terbaik sepanjang tahun 1991, tampil sebagai wakil Asia satu-satunya dalam peringatan 100 tahun tari modern "von Isodora Duncan zu Pina Baush" di Jerman pada 1994, pertunjukan khusus pembukaan Esplanade Theatre on the bay Singapura dikerjakan oleh Boi G Sakti yang berjudul Reminising The Moon dengan penari Singapore Dance Theatre, tampil dalam pembukaan Dancing World Festival di Denmark pada 2002, InTransit di Jerman dan lain-lainnya.

Dalam perjalanannya Gumarang Sakti Dance Company telah melahirkan koreografer-koreografer berbakat diantaranya adalah Hartati, Benny Krisnawardi, Alfianto, Jefriandi Usman, Davit Fitrik, dan banyak lago.

La Javanaise oleh Amelia Ong (SU)

Tanggal : Minggu, 8 Juli 2018
Pukul : 15.00 WIB
Tempat : Galeri Indonesia Kaya, Jakarta

Jawa Tengah, sebagai salah satu area di Indonesia yang memiliki budaya dan adat istiadat yang kental dan khas. Musik menjadi salah satu bagian dari unik dan khas nya daerah Jawa Tengah. Mengangkat tema Le Javanaise yang berarti Javanese atau orang Jawa, Amelia Ong akan membawakan lagu-lagu khas dari Jawa Tengah seperti lagu Cublak- cublak Suweng dan Gundul-gundul Pacul yang tentunya akan di bawakan dengan sentuhan musik Jazz ala Amel yang akan membuat suguhan musik kali ini unik dan tetap menggambarkan Indonesia yang beragam namun tetap satu.

Amelia Ong memulai debut karirnya dalam vocal dan piano sejak usia 4 tahun. Memiliki ketertarikan dengan musik sejak kecil, membuat Amelia tertarik untuk mengembangkan kemampuannya di bidang tarik suara dengan mendalami genre musik Jazz di Perth, Australia. Debut karirnya kian meroket hingga festival music jazz skala nasional dan internasional.

Meet and Greet with TOBOT

Tanggal : 8 Juni - 8 Juli 2018

Waktu :
Weekdays,
Pukul 16.00 WIB - 17.00 WIB
Pukul 19.00 WIB - 20.00 WIB

Weekends,
Pukul 14.00 WIB - 15.00 WIB
Pukul 16.00 WIB -17.00 WIB
Pukul 19.00 WIB - 20.00 WIB

Tempat : Mal Artha Gading, Kelapa Gading, Jakarta

Untuk Anda yang ingin mengajak buah hati berlibur nampaknya tak perlu pergi jauh, cukup datang ke mal ini.

Karena di atrium utama lantai satu Mal Artha Gading, Tobot dihadirkan untuk menghibur pengunjung mal. Ada tiga karakter tobot yang hadir menghibur sang buah hati diantaranta Tobot Deltraton, Tobot Evo X dan Tobot Y.

Untuk bisa mendapatkan foto eksklusif bersama Tobot Y dan X, kalian harus mengikuti meet and greetnya. Ada tiga syarat yang bisa dipilih untuk mengikuti acara Meet and Greet.

Diantaranya harus berbelanja senilai Rp 500 ribu di tenant-tenant Mal Artha Gading.

Kedua, bisa berbelanja senilai Rp 300 ribu untuk produk Tobot di area atrium Milenium. Dan terakhir membeli tiket langsung Rp 70 ribu dengan uang tunai.

Syarat tersebut hanya berlaku dalam hari yang sama dan tidak berlaku kelipatan struk. Hasil foto bersama Tobot dapat diambil di meja registrasi atrium Milenium lantai satu dengan minimal jangka waktu satu jam

Grostesk Penjelajahan Natisa Jones

Tanggal : 30 Juni-22 Juli 2018
Pukul :
Sabtu: 11.00-20.00 WIB
Minggu: 11.00-15.00 WIB
Tempat : Galeri Salihara, Jakarta

Pameran ameran Grostek merupakan penjelajahan Natisa Jones terhadap basis media karyanya selama ini. Ia tidak hanya menampilkan lukisan dan gambar melainkan instalasi. Kadangkala dibalik karya-karyanya ada letupan humor atau sesuatu yang tidak sengaja menjadi lucu dan manusiawi. Namun, semuanya bisa tampak wajar dan orisinal dari dunia anak muda yang menghadapi setumpuk masalah keseharian.

Natisa Jones adalah kekuatan seni rupa Indonesia baru yang bertolak belakang dari keseharian anak muda dan perempuan. Dalam karyanya, ia kerap mengungkapkan berbagai pengalaman personal, nyeletuk dan ngedumel. Lulusan Seni Lukis dari Royal Melbourne Institute of Technology, Melbourne, Australia pada 2011 memilih tinggal dan berkarya di Bali.

Comicfast ID 2018

Tanggal : 07-08 Juli 2018
Tempat : EPIWALK Kuningan Jakarta

Bagi agi pecinta komik ComicFest ID akan menjadi agenda yang wajib anda kunjungi akhir pekan ini. Acara ini akan menampilkan karya komikus-komikus lokal dan tamu komikus internasional serta cosplayer. Acara ini juga akan diisi dengan berbagai kegiatan menarik termasuk kompetisi costreet, dubbing dan lain sebagainya.

Ancol Kampung Betawi Festival 2018

Tanggal : 15-30 Juni 2018
Tempat : Pasar Seni Ancol, Jakarta

Ayo kita lestarikan Budaya Betawi. Datang dan meriahkan acara Ancol Kampung Betawi Festival 2018 pada tanggal 15 s/d 30 Juni 2018 bertempat di Pasar Seni Ancol.

Acara semakin seru dan meriah karena berbagai macam penampilan seni dan budaya Betawi, Lawak Betawi, Lenong Betawi, Gambang Kromong, Keroncong Tugu, Festival Kuliner, Musik Betawi, Pameran Tematik, Lomba Vlog Betawi, dan Penampilan Spesial dari SANG BANGO. Ayo, catat tanggal acaranya dan jangan sampai kamu lewatkan.

The Greatness of Ramadhan

Tanggal : 1 Juni - 12 Juli 2018
Tempat : Puri Indah Mall, Jakarta

Puri Indah Mall mempersembahkan "The Greatness of Ramadhan" dari 1 Juni - 12 Juli 2018. Rasakan Ice Slide asli di Snow Playground kami dan nikmati Pertunjukan Ramadhan kami. Habiskan liburan Anda bersama kami & buat si kecil merasakan kebahagiaan.

Jadwal hiburan:

09 Juni 2018 | Minang Traditional, Dance Marawis & Gambus Performance
16 Juni 2018 | Ramadhan in Harmony by D'Chorus
17 Juni 2018 | Rampak Bedug & Ramadhan Melody
24 Juni 2018 | Angklung by Saung Udjo
Setiap Jumat hingga Minggu | Ramadhan Live Acoustic

Indonesia Balloon Art Festival (IBAF) 2018

Tanggal : 29 Juni - 08 Juli 2018
Tempat : Mal Ciputra Jakarta
Harga Tiket :
Senin - Kamis : Rp. 20.000
Jumat - Minggu : Rp. 30.000

IBAF akan datang lagi! Come by to Mal Ciputra Jakarta to experience a start of the festivities!

IBAF2018 akan hadir menampilkan tema "Wonderful Indonesia" dengan tema kota Jogjakarta, Nias, Maluku dan Bali, dengan bangunan dan baju adat khas semua terbuat dari balon.

Tertarik dong? Jangan terlewatkan, loh. Indonesia Balloon Artist Festival diperkuat oleh Komunitas seniman balon Indonesia, Indonesia Balloon Artist Club, dengan anggota dari Medan, Palembang, Jambi, Banjarmasin, Jakarta, Bandung, Purworejo, Malang, Surabaya, Bali, Lombok, Manado, Biak, Timika.

Dapatkan tiketnya sekarang juga di Gotix by Gojek Apps dan loket.com

The Real International Show Dragon Ball Z

Tanggal : 15 Juni - 31 Juli 2018
Pukul : 13.00 dan 15.30 WIB
Tempat : Panggung Indoor Area, DUFAN, Jakarta

Siapa iapa yang tidak mengenal karakter Dragon Ball Z, hampir setiap orang dari segala usia mengetahui serial dan berbagai permainan dari karakter Dragon Ball Z. Dari banyak nya minat masyarakat atas karakter tersebut, maka Dunia Fantasi akan menghadirkan The Real International Show-Dragon Ball Z, yang didatangkan langsung dari Jepang.

Acara ini akan di tampilkan mulai tanggal 15 Juni - 31 Juli 2018, selama 2 kali sehari (pukul 13.00 dan 15.30 WIB). Bertempat di panggung Indoor area, acara ini akan menyuguhkan sensasi bertemu ke-lima karakter Dragon Ball Z secara lebih nyata. Ke-lima karakter tersebut adalah Goku, Piccolo, Vegeta, Buu, dan Bulma. Tidak hanya dalam bentuk pertunjukan yang memuat unsur hiburan bertemakan comedy martial arts, Acara ini juga memberi kesempatan kepada seluruh pengunjung untuk bertemu langsung dan berfoto bersama karakter-karakter Dragon Ball Z.

Komentar

Komentar
()

Top