Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jadi "Chef Dadakan" untuk Anggota yang Purna Tugas

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto beserta Ketua Bhayangkari Polres Batu, Ny. Enic menjadi "Chef dadakan" saat memasak makanan untuk sembilan anggota Polres Batu yang sudah memasuki masa purna tugas.

Kesembilan anggota tersebut di antaranya Kapolsek Junrejo Kompol Hartana, Kasikeu Polres Batu AKP Suroso. Lalu ada Aiptu Suwarno, Aiptu M. Ansori, Aiptu Agus Dwi, Aiptu Udik Ento, Aiptu Agung Sulakso, Aiptu Wibawa Nusantara, dan Bripka Sudarminto.

Kesembilan anggota yang memasuki masa purna itu mendapatkan 'Jamuan Istimewa' dari Kapolres dan Ketua Bhayangkari Cabang Batu dengan dimasakkan makanan kegemaran masing-masing anggota.

Dengan mengenakan celemek hitam dan topi panjang warna putih khas 'Chef', Kapolres dengan ramah lalu menanyakan menu makanan apa yang ingin disantap oleh para anggota Polres Batu yang memasuki masa purna tugas tersebut.

Mendengar hal itu, awalnya ada anggota yang kaget dan tidak percaya, Kapolres akan memasakkan makanan khusus untuk mereka. Namun, setelah melihat dandanan Kapolres yang menyerupai seorang 'Chef', secara bergantian anggota yang purna tugas bergantian memesan makanan kesukaannya seperti telur ceplok, ayam goreng, penyet terong hingga nasi goreng.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Umar Fadloli

Komentar

Komentar
()

Top