Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
VARIA

ITB Temukan Fosil Gading Stegodon Berusia 1,5 Juta Tahun

Foto : DOK. HUMAS ITB

ANGKAT FOSIL | Tim ITB sedang melakukan evakuasi fosil berupa sepasang gading Stegodon berumur Plestosen Awal atau sekitar 1,5 juta tahun lalu, di Majalengka, Jawa Barat, Senin (11/12).

A   A   A   Pengaturan Font

BANDUNG - Tim Laboratorium Paleontologi Institut Teknologi Bandung (ITB) berhasil menemukan fosil berupa sepasang gading Stegodon berumur Plestosen Awal atau sekitar 1,5 juta tahun lalu, di Daerah Majalengka, Jawa Barat.

Siaran pers Humas ITB, di Bandung, Jawa Barat, Senin 11/12), menyebutkan penemuan ini termasuk yang terbesar sepanjang 2018 di Indonesia oleh tim Lab dari KK Paleontologi dan Geologi Kuarter, Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian ITB.

Ukuran fosil gading yang ditemukan memiliki panjang lurus dari ujung ke ujung gading 3,30 meter, sedangkan panjang lengkung 3,60 meter. Temuan ini merupakan hasil kerja tim yang dipimpin Prof Jahdi Zaim yang juga merupakan Kepala Laboratorium Paleontologi ITB.

Prof Jahdi mengatakan fosil gading Stegodon ini didapatkan dengan proses yang cukup panjang, dan pengangkatan fosil juga tidak mudah. Cuaca buruk dan banjir bandang sempat menjadi halangan, sebab lokasi ditemukan berada di dekat aliran sungai. "Temuan ini sangat spektakuler untuk ITB, untuk Geologi, dan Lab kami, dan ini merupakan temuan gading di tahun 2018 terbesar di Indonesia," ujarnya.

Tim peneliti lain, Dr Aswan mengatakan, jika dilihat dari besar ukuran gading, Stegodon ini berjenis kelamin jantan dengan tinggi tubuhnya lebih dari tiga meter. Ini termasuk gading Stegodon dewasa bahkan sudah sangat tua. Hal itu terlihat dari ujung gading yang sudah aus atau berbentuk pipih. tgh/E-3

Komentar

Komentar
()

Top