Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
DISKONTO

Investasi Australia ke RI Tembus Rp8.500 T

Foto : ANTARA/HO-Kemenko Perekonomian

Menko Perekonomian Airlangga dalam Dialog dan Resepsi Bisnis, Melbourne, Australia, Selasa (5/3/2024)

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan, total investasi luar negeri atau Foreign Direct Investment (FDI) Australia di Indonesia pada 2023 mencapai 545,2 miliar dollar AS atau setara 8.583,64 triliun rupiah (kurs saat ini 15.7440,15 rupiah/ dollar AS).

FDI Australia di Indonesia tumbuh 4,0 persen sepanjang 2023. Hal itu menjadikan Australia sebagai salah satu mitra penting bagi Indonesia.

"Australia telah dan akan selalu menjadi mitra penting bagi Indonesia. Pada tahun 2023, Foreign Direct Investment (FDI) Australia di Indonesia tumbuh sebesar 4,0 persen atau setara 545,2 miliar dollar AS, dengan jumlah proyek yang terlibat meningkat signifikan yaitu 200,6 persen," ujar Menko Airlangga dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (5/3).

Secara total, Australia berada di peringkat 10 dari 168 negara yang berinvestasi di Indonesia dan kontribusinya mencakup 1,1 persen dari total FDI atau 50,268 miliar dollar AS pada 2023.

Dalam rangka kunjungan kerja ke Australia, Menko Airlangga bertemu dengan para pelaku usaha Indonesia dan Australia dalam Dialog dan Resepsi Bisnis.

Di hadapan pelaku usaha Indonesia dan Australia, Menko Airlangga juga menekankan kembali visi perekonomian Indonesia 2045 sebagai negara berpendapatan tinggi dalam 20 tahun ke depan.

Menko Airlangga menjelaskan, penguatan integrasi ekonomi lintas batas memainkan peran penting dalam strategi pertumbuhan.

Karena itu, Indonesia sudah mulai membuka diskusi aksesi dengan Organisasi Ekonomi dan Pembangunan Ekonomi (OECD) dan Comprehensive and Progressive Agreement for Trans-Pacific Partnership (CP-TPP).


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top