Inter Milan Puncaki Klasemen Usai Menang 1-0 Atas RB Leipzig
Inter Milan menang tipis 1-0 saat menjamu RB Leipzig dalam matchday ke-5 Liga Champions yang digelar di Stadion Giuseppe Meazza, Milan pada Rabu (27/11/2024).
Foto: ANTARA/InterMilanJakarta - Inter Milan meraih kemenangan tipis 1-0 saat menjamu RB Leipzig dalam matchday ke-5 Liga Champions di Stadion Giuseppe Meazza, Milan pada Rabu dini hari WIB.
Gol bunuh diri Casttello Lukeba di babak pertama memberikan kemenangan bagi skuad Simone Inzaghi tersebut.
Hasil ini membuat Inter Milan memuncaki klasemen sementara di fase liga. Mereka telah mengemas 13 poin dari lima pertandingan. Sedangkan Leipzig belum sekalipun meraih poin dan terpuruk di peringkat 34, demikian yang dilansir laman resmi UEFA.
Inter langsung menguasai jalannya laga sejak kick-off. Peluang pertama diciptakan pada menit ke-13 melalui tendangan Federico Dimarco dari kanan, tetapi bola mengarah ke samping gawang Leipzig.
Percobaan dari Lautaro Martinez pada menit ke-18 juga belum memberikan gol untuk Inter setelah diamankan kiper Leipzig, Peter Gulacsi.
Inter baru membuka keunggulan pada menit ke-27. Berawal tendangan bebas Federico Dimarco, bola mengenai kaki Castello Lukeba sebelum masuk ke gawang. Inter 1-0 RB Leipzig.
Leipzig mencoba untuk menyamakan kedudukan di sisa waktu babak pertama. Namun, skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Inter masih menguasai jalannya laga di babak kedua. Pada menit ke-53, Hakan Calhanoglu melakukan percobaan yang masih bisa diamankan oleh Peter Gulacsi.
Leipzig coba melakukan perlawanan dan mampu memberikan ancaman pada menir ke-69 lewat Antonio Nusa. Namun, kiper Inter, Yann Sommer masih bisa mengamankan gawangnya dari kebobolan.
Inter sempat mencetak gol pada injury time lewat Henrikh Mkhitaryan. Namun, gol itu dianulir karena lebih dulu terjadi pelanggaran oleh Marcus Thuram.
Susunan pemain
Inter Milan (3-1-4-2): Sommer; Pavard (Bisseck 44'), de Vrij, Bastoni (Augusto 65'); Dumfries, Barella, Calhanoglu (Mkhitaryan 76'), Zielinski, Dimarco; Lautaro Martinez (Arnautovic 76'), Taremi (Thuram 65')
- Baca Juga: Kristaps Porzingis dan Ja Morant Kembali Tampil Gemilang
- Baca Juga: Timnas Indonesia Tanpa Uji Coba
RB Leipzig (4-4-2): Gulacsi; Geertruida (Gebel 85'), Orban, Lukeba, Henrichs; Baumgartner (Ouedraogo 61' (Vermeeren 70')), Kampl, Haidara (Seiwald 61'), Nusa; Openda, Andre Silva (Sesko 61')
Berita Trending
- 1 Tiongkok Temukan Padi Abadi, Tanam Sekali Panen 8 Kali
- 2 BKD Banten Periksa Pejabat Kesbangpol Buntut Spanduk Kontroversial
- 3 Digitalisasi Bisa Perkuat Daya Saing Koperasi
- 4 Ini yang Dilakukan Dua Kementerian untuk Majukan Ekonomi Daerah Transmigrasi
- 5 Panglima: Ada 35 Purnawirawan TNI Ikut Calonkan di Pilkada Serentak 2024
Berita Terkini
- Beri Kesempatan Warga Mencoblos, Layanan SIM Keliling di Jakarta Diliburkan Selama Pilkada Serentak
- Semoga Tidak Ganggu Pilkada, Gunung Semeru Erupsi Tiga Kali dengan Tinggi Letusan Hingga 1 Km
- Jangan Lupa Bawa Payung saat Mencoblos, BMKG Memprakirakan Jakarta Hujan Ringan pada Rabu Pagi
- Sempat Unggul Tiga Gol, Manchester City Ditahan Imbang Feyenoord 3-3
- Denmark akan Menarik Pajak dari Kentut dan Sendawa Hewan Ternak