Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Inter Milan Gagal ke Puncak Usai Diimbangi Udinese

Foto : sportmole.co.uk

Pemain-pemain Inter Milan.

A   A   A   Pengaturan Font

UDINE - Kekalahan AC Milan gagal dimaksimalkan tim posisi kedua sekaligus rival sekota, Inter Milan. Bertandang ke markas Udinese, Inter hanya bisa imbang tanpa gol, Minggu (24/1) dini hari WIB. Jika Nerazzurri menang di Udine, mereka akan menggeser Milan dengan keunggulan selisih gol.

Pelatih Inter Antonio Conte menurunkan skuad terkuatnya dan hanya Danilo D'Ambrosio yang absen. Sedangkan Udinese melakukan permainan menekan tinggi dan hampir memaksimalkan kesalahan Alessandro Bastoni, namun tangan Rodrigo De Paul tidak sengaja menyentuh bola.

Lautaro Martinez mencetak gol untuk Inter, namun gol itu tidak disahkan karena dia telah lebih dahulu berada dalam posisi offside saat mengejar umpan panjang.

Jens Stryger-Larsen menanduk bola yang membentur mistar gawang, namun kiper Udinese Juan Musso tampil heroik saat menggagalkan upaya Martinez.

Udinese juga memiliki peluang bagus. Kevin Lasagna meneruskan operan De Paul ke Roberto Pereyra, namun sepakannya melambung ke atas mistar gawang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono, AFP

Komentar

Komentar
()

Top