Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Instalasi Seni l Pemprov DKI Didorong Merevitalisasi Kawasan Bundaran Hotel Indonesia

Instalasi "Bambu Getih-Getah" Dibongkar karena Rapuh

Foto : ISTIMEWA

SIMBOL HUT RI l “Getih Getah” yang dibuatnya dalam rangka hari kemerdekaan dan Asian Games. Instalasi tersebut disusun dari 1.500 bambu, 73 diantaranya menjadi penopang yang menyimbolkan 73 tahun perayaan kemerdekaan RI.

A   A   A   Pengaturan Font

Sejumlah warga Jakarta menyayangkan pembongkaran instalasi seni bambu getih-getah karena selain biaya pembuatan yang mahal, juga sudah terlanjur jadi ikon di kawasan itu.

JAKARTA- Kepala Dinas Kehutanan DKI Jakarta, Susi Marsitawati mengakui, pihaknya telah membongkar Instalasi "Bambu Getih Getah". Menurutnya,instalasi bambu itu telah rapuh karena faktor cuaca sehingga dikhawatirkan membahayakan pengguna jalan.

"Iya dilakukan pembongkaran, karena bambunya sudah mulai rapuh karena cuaca, sehingga jalinan bambu sudah mulai jatuh khawatir rubuh," katanya.

Untuk sementara waktu, pihaknya akan menanam border semak untuk menutupi lahan bekas instalasi bambu itu. Rencananya, kata Susi, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan membangun instalasi lain di atas taman median jalan MH Thamrin itu.

Instalasi bambu Getih Getah di Bundaran HI merupakan karya seniman Joko Avianto yang dipasang pada Agustus tahun lalu. Instalasi ini dipasang sebagai simbol ucapan selamat datang kepada peserta Asian Games 2018 lalu.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Peri Irawan

Komentar

Komentar
()

Top