Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Ini Kata Kolonel Suriastawa Soal Anggota KKSB yang Tewas di Tangan Tim Alap-alap TNI

Foto : Istimewa

Korban tewas dalam kontak tembak di Distrik Sugapa, dipastikan anggota KKSB.

A   A   A   Pengaturan Font

INTAN JAYA - Pada hari Sabtu (6/3), di Kampung Pesiga, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua, terjadi kontak tembak antara Tim Alap-alap TNI dengan anggota Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB). Satu orang anggota KKSB dilaporkan tewas. Tapi, pihak KKSB mengklaim yang tewas adalah warga sipil.

Menanggapi itu, dengan tegas Kepala Penerangan (Kapen) Kogabwilhan III Kolonel Czi IGN Suriastawa, mengatakan korban kontak tembak di Kampung Pesiga, Distrik Sugapa adalah anggota KKSB. Dari aksinya dalam kontak tembak dan barang bukti yang didapat, dipastikan bahwa korban adalah anggota KKSB.

"Wajah, ciri, dan atribut korban seperti gelang dan cincin sama dengan foto-foto yang ada di telepon genggamnya dan itu menjadi bukti kuat bahwa yang bersangkutan adalah anggota KKSB,"tegas Kolonel Suriastawa dalam keterangan tertulisnya yang diterima Koran Jakarta, Senin (8/3).

Kolonel Suriastawa menambahkan, setiap terjadi kontak tembak, dan ada korban di pihak KKSB, mereka selalu memposting di media sosial dengan mengklaim korban adalah warga sipil. Modus itu adalah cara yang digunakan KKSB untuk membentuk opini dan menyudutkan aparat TNI dan Polri. Bakany Pemerintah Indonesia terkait aksi mereka di Papua.

Tidak hanya itu, lanjut Kolonel Suriastawa, di medsos, para pentolan KKSB ini juga sering menyebarkan menyesatkan, bahwa mereka berhasil menembak mati puluhan personel TNI dan Polri. Bahkan untuk meyakinkan mereka menyebut waktu dan tempat tertentu agar seolah-olah benar terjadi. "Padahal berita tersebut bohong," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top