Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Implementasi Euro 4

Industri Otomotif Jaga Kepercayaan Konsumen

Foto : istimewa

HEMAT BBM - Dari kiri: After Sales Business, Inventory and Logistic Division Head PT IAMI Budhi Prasetyo, Direktur PT Serasi Logistic Indonesia Adil Juna Ginting, dan Customer & Product Services Division Head Astra Isuzu Heri Wasesa seusai talkshow Kesiapan Layanan Purna Jual Isuzu Terhadap Implementasi Euro4, dalam Jakarta Auto Week 2022, di Jakarta Convention Centre, Kamis (17/8). Kendaraan berstandar Euro-4 diyakini mampu menghemat 12 persen BBM dari generasi lama sehingga kualitas bisnis to bisnis akan meningkat.

A   A   A   Pengaturan Font

Selain itu, IAMI juga memperhatikan dari sisi harga jual suku cadang baru. "Kita upayakan agar komponen baru tersebut, yang merupakan komponen fast moving, bisa terjangkau bagi konsumen," ujar dia.

Hal senada dikatakan Customer & Product Services Division Head Astra Isuzu Heri Wasesa. Dia memastikan layanan purna jual kepada konsumen di seluruh diler dan bengkel Isuzu saat pelaksanaan kebijakan Euro 4 mulai 7 April 2022 akan maksimal.

"Kami di diler sudah berpengalaman 12 tahun menangani kendaraan common rail, karena memang Isuzu sudah lama memiliki kendaraan bermesin common rail yang menjadi prasyarat untuk Euro 4. Jadi, sebenarnya penerapan Euro 4 ini hanya refreshment saja bagi mekanik kami," ujar dia.

Saat ini, Isuzu memiliki 145 unit Bengkel Isuzu Berjalan (BIB), 2.403 partshop, dan 73 Bengkel Mitra Isuzu (BMI) di seluruh Indonesia yang siap memberikan pelayanan purna jual yang maksimal ketika standar Euro 4 diimplementasikan.

Layanan Maksimal
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail

Komentar

Komentar
()

Top