Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Indonesia Perjuangkan Mineral Kritis di Forum Indo-Pacific Economic Framework (IPEF)

Foto : ANTARA/HO-Kemendag

Deputi United Stated Trade of Representative (USTR) Duta Besar Sarah Bianchi (kiri) dan Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuaga saat melakukan pertemuan di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Senin (17/7/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuaga dan Deputi United Stated Trade of Representative (USTR) Duta Besar Sarah Bianchi membahas perkembangan Indo-Pacific Economic Framework (IPEF), salah satunya terkait bahan mineral kritis.

"Indonesia kembali menyuarakan perlunya komitmen akses pasar, salah satunya terkait bahan mineral kritis (critical minerals) agar ada manfaat nyata yang didapatkan," ujar Jerry melalui keterangan tertulis di Jakarta, Selasa (19/7).

Jerry menyampaikan Duta Besar Bianchi menyatakan target AS agar IPEF dapat selesai pada tahun ini. Ia juga mengajak investor AS menanamkan investasinya dalam proyek transisi energi.

Hal ini untuk mewujudkan ekonomi hijau dan hilirisasi dalam bidang ekstraksi bahan mineral kritis dan bahan baku lain yang dibutuhkan dalam sektor energi bersih, misalnya sebagai komponen baterai untuk kendaraan listrik.

IPEF yang diluncurkan pada 23 Mei 2022 di Jepang merupakan pernyataan di tingkat politis untuk mengatasi berbagai tantangan global untuk meningkatkan kerja sama ekonomi AS di kawasan Indo Pasifik, melalui empat pilar, yaitu perdagangan, rantai pasok, ekonomi bersih, serta ekonomi berkeadilan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top