Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Indonesia-Korsel Didorong Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Infrastruktur

Foto : ANTARA/Nabil Ihsan

Menteri Luar Negeri (Menlu) Korea Selatan (Korsel) periode 2022--2024 Park Jin dalam kuliah umumnya yang diselenggarakan oleh Universitas Prasetiya Mulya dan CSIS Indonesia, di Jakarta, Jumat (19/10/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Mantan Menlu Korea Selatan Park Jin mendorong Indonesia dan Korsel memperkuat kerja sama dalam sejumlah bidang ekonomi dan pembangunan infrastruktur.

JAKARTA - Mantan Menteri Luar Negeri (Menlu) Korea Selatan (Korsel) Park Jin mendorong Indonesia dan Korsel memperkuat kerja sama dalam sejumlah bidang ekonomi dan pembangunan infrastruktur.

"Investasi Korea Selatan ke pasar Indonesia yang terus bertumbuh, disertai dengan kekayaan sumber daya alam Indonesia, memberi peluang besar bagi kemajuan ekonomi bersama," ujar Park Jin dalam kuliah umumnya yang diselenggarakan oleh Universitas Prasetiya Mulya dan CSIS Indonesia, di Jakarta, Jumat (18/10).

Ia mengatakan, volume perdagangan Indonesia-Korsel yang mencapai nilai 26 miliar dolar Amerika Serikat (AS) pada 2022 menjadikan Indonesia sebagai mitra dagang terbesar Korsel di Asia Tenggara.

Selain itu, investasi asing langsung Korsel ke Indonesia mengalami kenaikan sebesar 41,6 persen dari tahun sebelumnya, dan saat ini sudah ada lebih dari 2,100 perusahaan Korsel yang aktif di RI.

Kerja sama ekonomi antara kedua negara pun semakin terpacu oleh implementasi Kesepakatan Kemitraan Ekonomi Komprehensif Indonesia-Korea Selatan (IK-CEPA) sejak 1 Januari 2023.

Menurut Park, selain sektor ekonomi, Indonesia dan Korsel patut bekerja sama dalam pengembangan ekosistem rantai pasok regional yang tangguh, khususnya untuk menunjang kemajuan industri elektronik, otomotif, dan teknologi digital.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top