Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Piala AFF U-15

Indonesia Imbangi Timor Leste

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Ambisi tim nasional sepakbola Indonesia U-15 untuk merebut posisi puncak klasemen sementrara Grup A Piala AFF U-15 2019, gagal setelah tim besutan Bima Sakti itu hanya mampu bermain imbang 1-1 lawan Timor Leste, di IPE Stadium, Chonburi, Rabu (31/7).

Ini merupakan pertandingan ketiga pasukan berjuluk "Garuda Asia" setelah dalam dua pertandingan sebelumnya Indonesia menang 2-0 atas Vietnam dan unggul 3-0 atas Singapura.

Satu gol dari timnas U-15 Indonesia diciptakan oleh Marselino Ferdinan. Adapun gol balasan dari Timor Leste dicetak oleh Paulo Gali Fraitas.

Dengan hasil imbang itu, Timor Leste masih berada di puncak klasemen sementara Grup dengan keunggulan produktivitas gol.

Tampil menekan sejak awal, Indonesia membuka keunggulan di menit ke-45 setelah Marselino bekerja sama dengan Wahyu Agong, sukses menceploskan bola ke gawang Timor Leste dan membuat Indonesia unggul 1-0.

Pada menit ke-56, Timor Leste menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol dari Paulo Gali Freitas. Terlepas dari perangkap offside, tandukan kapten Timor Leste itu sukses mengelabuhi kiper Indonesia, I Made Putra Kaicen.

Sementara itu pihak AFF tengah menyelidiki kasus dugaan pencurian umur pemain Timor Leste di ajang Piala AFF U-15 ini. Sebelumnya laporan dari Fox Sport Asia menyatakan usia kapten Timor Leste, Paulo Domingos Gali Da Costa Freitas, diduga telah dipalsukan. S-1

Komentar

Komentar
()

Top