Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Indeks Korupsi I Praktik Korupsi Membusukkan Satu Bangsa dari Dalam

Indonesia Harus Keluar dari Jebakan Korupsi

Foto : ANTARA/RENO ESNIR

TANAMKAN SIKAP JUJUR DAN SIKAP ANTIKORUPSI SEJAK DINI I Warga memperingati Hari Antikorupsi Sedunia belum lama ini di Jakarta. Untuk lepas dari jebakan korupsi yang membuat Indonesia semakin terbelakang, perlu ditanamkan sikap jujur dan sikap antikorupsi sejak dini kepada seluruh warga.

A   A   A   Pengaturan Font

» Indonesia harus memiliki semangat antikorupsi dan berjuang mencapai skor CPI 51, tidak perlu mulukmuluk 80.

» Indonesia bisa lepas dari korupsi jika seluruh warga mencanangkan tekad antikorupsi.

JAKARTA - Indonesia sangat sulit jadi negara maju jika korupsi masih terus merajalela. Korupsi akan terus menggerogoti keuangan negara yang menyebabkan keterbatasan dalam membangun sarana dan prasarana serta infrastruktur yang dibutuhkan investor dalam menanamkan modalnya.

Masih maraknya korupsi di Indonesia itu terlihat pada Corruption Perception Index (CPI) atau Indeks Persepsi Korupsi (IPK) 2022 yang mendapat skor 34 dan menempatkan RI di peringkat 110 dari 180 negara. Indeks tersebut bahkan menurun dibanding tahun 2021 dengan skor 38 dan berada di peringkat 96.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top