Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Indonesia Dinilai dalam Posisi Ideal Mainkan Peran di Tataran Global

Foto : BPMI Setpres

Presiden Joko Widodo saat menghadiri dan menyampaikan pidato pada KTT G20 secara virtual melalui konferensi video dari Istana Kepresidenan Bogor, Provinsi Jawa Barat pada Sabtu, 21 November 2020.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Antropolog asal Prancis, Jean Couteau mengatakan bahwa Indonesia dalam posisi ideal memainkan peran di tataran global di ajang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

"Posisi Indonesia sebagai pemegang tampuk presidensi G20 bisa memberikan manfaat dan poin lebih karena berhak menentukan tema dan agenda konferensi. Bersamaan dengan itu, Indonesia juga perlu menonjolkan kelebihan nilai-nilai yang dimiliki, terutama nilai yang terkandung di dalam dasar negara Pancasila," katanya saat ditemui Tim Komunikasi dan Media G20, Bali, lewat keterangan resmi, Jakarta, Senin (7/11).

Beberapa indikator yang dimiliki Indonesia sehingga layak untuk memimpin, antara lain adalah pertumbuhan ekonomi yang signifikan, hampir tidak adanya kekerasan politik dibanding negara lain, hingga hubungan antaragama yang harmonis.

Menurut dia, sejumlah indikator tersebut bisa ditawarkan sebagai model ko-eksistensi (kehidupbersamaan) dalam tataran global. Pada praktiknya, di Indonesia lebih menonjolkan kebersamaan daripada perbedaan.

"Semuanya terkandung di Pancasila, rumus yang bersifat lintas bangsa," ujar Couteau yang juga dosen Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top