Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Indonesia Bisa Andalkan Karate di Asian Games

Foto : ANTARA/Sigid Kurniawan

Karateka putri Indonesia Cok Istri Agung Sanestya Rani

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indonesia dinilai bisa mengandalkan cabang olahraga karate di ajang Asian Games 2018 mengingat mulai bermunculannya bibit-bibit atlet potensial dalam beberapa waktu terakhir.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) South East Asia Karate Federation, Agus Santoso, mengatakan Asian Games merupakan pertaruhan yang berat bagi para atlet termasuk cabang olahraga karate, tetapi ia optimistis. "Potensi kita dalam waktu tersisa ini memang harus dipetakan, dimana kekuatan kita khususnya untuk karate ini," ucapnya di Jakarta, kemarin.

Dalam ajang SEA Games 2017 di Malaysia, cabang olahraga karate membukukan 3 emas, 3 perak, dan 7 perunggu.

Di Asian Games 2018, Agus menilai, Indonesia bisa lebih baik karena memiliki bibit-bibit atlet yang bisa mulai ditampilkan. "Salah satu modal kita ada bibit baru selain atlet SEA Games yang kemarin berlaga," tutur Agus yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua PPATK itu.

Posisi Indonesia yang akan menjadi tuan rumah Asian Games tahun depan, menurut Agus juga menjadi faktor keuntungan tersendiri. "Secara psikologis ini mendorong atlet kita untuk bisa mendapatkan peringkat yang lebih baik lagi," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono, Antara

Komentar

Komentar
()

Top