Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Ilmuwan Gunakan "Kecoak Cyborg" untuk Penyelamatan Korban Bencana

Foto : RIKEN Robotics

Serangga “Cyborg” I Peneliti dari Jepang memperlihatkan seekor kecoak mendesis Madagaskar yang telah dipasangi “ransel” elektronik dalam sebuah peragaan di markas perusahaan Riken Robotics di Wako, Prefektur Saitama, Jepang, pada pertengahan pekan ini.

A   A   A   Pengaturan Font

"Manfaat utama (dari serangga cyborg) adalah serangga ini bergerak dengan sendirinya sehingga listrik yang dibutuhkan tidak terlalu banyak," imbuh Fukuda.

Fukuda dan timnya memilih kecoak mendesis Madagaskar untuk eksperimen serangga cyborg mereka karena spesies ini cukup besar untuk membawa peralatan dan tidak memiliki sayap yang menghalangi.

Bahkan ketika "ransel" dan lapisan film sel surya direkatkan ke punggungnya, serangga dapat melintasi rintangan kecil atau memulihkan dirinya sendiri ketika badannya terbalik.

Dengan merekatkan lapisan film sel surya ini pada kecoak, memungkinkan serangga cyborg ini bergerak bebas sementara sel surya menghasilkan daya yang cukup untuk memproses dan mengirim sinyal arah ke organ sensorik di bagian belakang serangga.

Masih Panjang
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top