Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

IHSG "Rebound" Sepekan Ini

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ke tren positif sepekan ini setelah sempat terpuruk pada periode sebelumnya. Pergerakan IHSG banyak dipengaruhi sentimen terkait normalisasi bank sentral Amerika Serikat (AS) atau The Fed dan spekulasi langkah Bank Indonesia (BI) dalam menyikapi pengetatan moneter di negeri Paman Sam.

Dalam sepekan ini atau masa perdagangan pada 20-24 Juni lalu, IHSG menguat 0,95 persen. Pergerakan tersebut berbalik dari sepekan lalu atau masa perdagangan 13-17 Juni lalu ketika IHSG melemah 2,11 persen.

Seperti diketahui, IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) jelang akhir pekan ini menguat di tengah aksi jual investor asing. IHSG ditutup menguat 44,67 poin atau 0,64 persen ke posisi 7.042,94. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 5,77 poin atau 0,57 persen ke posisi 1.018,99.

"Indeks saham di Asia sore ini mayoritas ditutup naik karena investor mengevaluasi prospek ekonomi serta mengurangi ekspektasi terhadap inflasi dan kenaikan suku bunga," tulis Tim Riset Phillip Sekuritas dalam ulasannya di Jakarta.

Investor berusaha mencari jawaban atas pertanyaan apa yang akan berikutnya terjadi jika resesi ekonomi menjadi kenyataan. Salah satu skenario adalah tekanan inflasi akan mereda sehingga membatasi ruang gerak bagi bank sentral untuk menaikkan suku bunga acuan.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top