Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Hongseok PENTAGON Depresi Berat hingga Dihentikan dari Wajib Militer 

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Hongseok anggota dari grup boyband PENTAGON telah dibebastugaskan lebih awal dari militer. Hal itu dilakukan karena Hongseok dikabarkan telah mengalami gangguan panik.

Berdasarkan laporan dari media lokal yang disiarkan Soompi, Selasa, Hongseok sebelumnya mendaftar di militer pada bulan Mei, dan agensinya yakni Cube Entertainment resmi mengumumkan bahwa dirinya keluar lebih awal kemarin.

"Anggota PENTAGON Hongseok diklasifikasikan untuk Layanan Buruh Masa Perang dan secara medis di??berhentikan dari dinas militernya," ungkap agensi itu.

"Hongseok telah menerima perawatan dan konseling terus menerus selama dinas militernya karena gejala depresi dan gangguan panik dengan agorafobia yang dideritanya sejak sebelumnya," tambahnya.

Lebih lanjut, agensi tersebut pun juga mengatakan bahwa gangguan panik dan gejala depresi Hongseok semakin memburuk. Sehingga, Hongseok pun diputuskan untuk diberhentikan secara medis dari tugas militernya.

"Karena gejalanya semakin memburuk, militer telah memutuskan bahwa dia tidak mungkin melanjutkan kehidupan militer dan perawatan secara bersamaan, jadi dia telah diberhentikan secara medis," jelas agensi itu.

"Kami mohon maaf karena menimbulkan kekhawatiran karena berita yang tiba-tiba ini, dan kami akan terus melakukan yang terbaik untuk Hongseok untuk fokus pada perawatan. Terima kasih," tutupnya.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Mafani Fidesya

Komentar

Komentar
()

Top