Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembangunan SDM -- KJP Plus Masuki Tahap Akhir Verifikasi

Heru Janjikan Sekolah Swasta Juga Gratis

Foto : ANTARA/Luthfia Miranda Putri

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memberikan keterangan pers di GOR Balai Rakyat Pesanggrahan, Jakarta, Jumat (5/7).

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Budi, verifikasi yang dilakukan tahap pertama gelombang kedua karena berkaitan dengan warga yang pindah, meninggal, serta status sosial kategori mampu. Warga yang berhak menerima KJP Plus namun belum menerima dana pada tahap pertama gelombang satu, bisa saja masuk dalam gelombang kedua.

Pernyataan ini juga sebagai tindak lanjut atas pemintaan Heru Budi Hartono agar Dinas Pendidikan mempercepat pencairan dana KJP Plus bagi warga yang belum menerimanya tiga bulan terakhir. Gubernur berharap pencairan dana bisa berjalan baik sehingga tak ada lagi warga yang mengeluh belum menerima dana bantuan.

Dinas Pendidikan menyatakan pencairan dana KJP Plus dilakukan beberapa tahapan. Pada tahap pertama terdiri dari dua gelombang.

Dana KJP Plus tahap pertama gelombang satu untuk Mei-Juni sudah dicairkan 13 Juni untuk sebanyak 460.143 penerima. Sedangkan KJP Plus tahap pertama untuk periode Januari-April sudah cair.

Lalu, pencairan tahap pertama gelombang kedua untuk 130.101 penerima hingga kini masih tahap verifikasi akhir. Verifikasi dilakukan guna memastikan penerima adalah warga DKI yang benar-benar tidak mampu.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka, Antara

Komentar

Komentar
()

Top