Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Hari Ketiga UTBK di UPNVJ, 217 Peserta Dinyatakan Gugur

Foto : Agus Supriyatna

Pelaksanaan UTBK di UPNVJ

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK - SBMPTN) yang dilhelat di UPNVJ berjalan dengan lancar tanpa ada kendala berarti. Sampai dengan hari Kamis (19/5) tercatat ada 4.200 peserta yang ikut dalam ujian di Pusat UTBK UPNVJ.

"Dari jumlah tersebut, 3.983 peserta mengikuti prosesi ujian hingga selesai, sementara ada 217 peserta yang dinyatakan gugur karena tidak menghadiri ujian," kata Kepala Humas UPNVJ, Windhi Tia, dalam keterangannya yang diterima di Jakarta, Minggu (22/5).

Menurut Kepala Humas UPNVJ, tidak diketahui secara pasti alasan para peserta ini tidak hadir saat pelaksanaan ujian. Windhi menyayangkan ketidakhadiran para peserta ini. "Ya sayang sekali ya, karena UTBK ini kan momentum penting bagi para calon mahasiswa yang ingin melanjutkan studi lanjut ke jenjang perguruan tinggi negeri. Semoga di beberapa waktu ke depan seluruh peserta bisa hadir sampai periode ujian selesai," ujarnya.

Windhi menambahkan, beberapa peserta juga tercatat salah mendatangi lokasi ujian, dari yang semestinya di Kampus Limo namun justru datang ke Kampus Pondok Labu, begitu juga sebaliknya. "Seperti yang diketahui, pusat UTBK UPNVJ dibagi menjadi dua lokasi, yaitu kampus Pondok Labu dan Kampus Limo," ungkapnya.

Selain ketidakhadiran, lanjut Windhi, masih ada beberapa pelanggaran yang juga kerap terjadi di pusat UTBK UPNVJ. Beberapa pelanggaran yang ditemukan antara lain tidak menggunakan pakaian yang sopan atau layak untuk melakukan ujian, yaitu menggunakan kaos oblong, sandal, dan celana olahraga (training).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top