Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Hamilton Hidupkan Kembali Persaingan Perburuan Gelar

Foto : NELSON ALMEIDA / AFP

Lewis Hamilton

A   A   A   Pengaturan Font

SAO PAULO - Lewis Hamilton memenangkan Grand Prix Brasil, Senin (15/11) WIB. Kemenangandramatis Hamilton yang start dari posisi ke-10 itu menghidupkan kembali persaingan perburuan gelar Formula 1. Pebalap asal Inggris itu mengungguli pemimpin klasemen Max Verstappen yang finis di posisi kedua.

Berhasil menempati podium pertama di Brasil memberikan dorongan besar untuk usaha Hamliton merebut gelar juara dunia untuk kali kedelapan.

Hamilton harus mengatasi banyak kesulitan untuk meraih kemenangan pertamanya sejak Grand Prix Russia. Pebalap Mercedes itu kini terpaut 14 poin dari Verstappen dengan tiga balapan tersisa musim ini. Rekan setimnya di Mercedes Valtteri Bottas, yang start dari posisi terdepan, menempati posisi ketiga.

Dengan mesin baru, Hamilton menjalani balapan yang sama sekali tidak menguntungkan. Dia harus mengatasi poin penalti setelah mobilnya dinilai melanggar aturan teknis.

Itu membuatnya diturunkan dari posisi pole ke posisi terakhir dalam balapan sprint hari Sabtu. Dia menempati posisi kelima yang membuatnya berada pada urutan 10 di garis start.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top