Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik di Ukraina I Iran akan Pasok Ratusan "Drone" ke Russia untuk Digunakan di Ukraina

Gudang Senjata Russia Diserang

Foto : AFP/Anatolii Stepanov

Dihantam Misil I Seorang perempuan terduduk dekat sebuah bangunan di Kota Chasiv Yar, Ukraina timur, yang sebagian hancur akibat dihantam misil oleh pasukan Russia pada Minggu (10/7) lalu. Serangan misil Russia ke Chasiv Yar sejauh ini mengakibatkan 34 orang tewas.

A   A   A   Pengaturan Font

Wakil kepala otoritas pro-Russia di Kherson, Ekaterina Gubareva, menuduh Ukraina menggunakan sistem artileri presisi jarak jauh yang dipasok oleh Amerika Serikat (AS) dalam serangan ke Nova Kakhovka ini.

Tentara Ukraina selama beberapa pekan telah melancarkan serangan balasan terhadap garis depan Kherson selatan, sementara pasukan Russia memusatkan serangannya di timur negara itu.

Pada Selasa pagi pasukan Russia terpantau sedang melancarkan serangan misil besar-besaran ke Kota Mykolaiv, Ukraina selatan, yang telah menghantam dua fasilitas medis dan bangunan tempat tinggal, kata Wali Kota Mykolaiv, Oleksandr Sienkevych.

Menurut laporan kepala daerah, Vitaliy Kim, ada 12 orang terluka dalam serangan Russia ke Kota Mykolaiv.

Episentrum pertempuran di Ukraina dalam beberapa pekan terakhir adalah kawasan industri di Ukraina timur yang dikenal sebagai Donbas, di mana pasukan Russia secara perlahan-lahan bergerak maju meskipun ada perlawanan sengit.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top