Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
French Open 2024

Gregoria Lolos ke Babak 16 Besar

Foto : Foto : PBSI

Gregoria Mariska Tunjung

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, berhasil lolos ke 16 besar French Open 2024 usai mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Ga-eun, Selasa (5/3). Dalam laga yang berlangsung di Arena Porte de la Chapelle, Jorji, sapaan akrab Gregoria, mengalahkan Kim Ga-eun melalui rubber game 21-16, 12-21, 21-14.

Hasil ini membuat Gregoria semakin menegaskan dominasi ketika melakoni pertandingan melawan Kim Ga Eun. Gregoria telah mencatatkan delapan kemenangan beruntun atas Kim Ga-eun. Selanjutnya, Gregoria bakal bertanding melawan pemenang laga antara Nozomi Okuhara (Jepang) dan Aya Ohori (Jepang) di babak 16 besar.

Sebelumnya, Gregoria mengatakan dirinya siap tampil di Frech Open 2024 setelah melakukan persiapan dengan maksimal. Pebulu tangkis kelahiran Wonogiri itu bertekad meraih hasil maksimal untuk mengamankan poin menuju Olimpiade Paris 2024.

Persiapan sudah bagus. Dia sudah tiba di Paris sejak Kamis (29/2). "Jadi, faktor nonteknis seperti jetlag sudah tidak mengganggu seperti di awal-awal," ujarnya. Gregoria diharapkan bisa melangkah jauh. Di edisi 2023 harus angkat koper di babak 32. Dia usai menyerah dari wakil India, Pusarla V Sindhu dengan skor 21-12, 18-21, 21-15.

Dari jalannya pertandingan, Gregoria mampu membuka laga dengan keunggulan 3-0, dua poin diantaranya didapat karena kesalahan pengembalian bola dari Kim. Namun Gregoria tak segera memanfaatkan momentum itu untuk memperlebar keunggulan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top