Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemilihan Legislatif

Golkar Meraih Kursi DPRD Terbanyak se-Indonesia

Foto : ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung saat diwawancara soal Pilkada Serentak 2024 di Denpasar, Bali, Senin (6/5).

A   A   A   Pengaturan Font

“Golkar berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah memberikan kepercayaan kepada Golkar. Alhamdulillah Golkar mantap pada perolehan 102 kursi DPR, naik 17 kursi dibandingkan perolehan Pemilu 2019."

JAKARTA - Partai Golkar berhasil mengamankan 102 kursi DPR RI dan meraih kursi DPRD terbanyak se-Indonesia setelah seluruh tahapan Pemilu 2024 tuntas di Mahkamah Konstitusi (MK), Kamis (6/6).

Wakil Ketua Umum Korbid Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah memberi kepercayaan pada partai yang dipimpin Ketua Umum Airlangga Hartarto.

"Golkar berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah memberikan kepercayaan kepada Golkar. Alhamdulillah Golkar mantap pada perolehan 102 kursi DPR, naik 17 kursi dibandingkan perolehan Pemilu 2019," kata Doli dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (7/6).

Dia mengatakan dengan kenaikan kursi ini, menunjukkan rakyat menerima dan mendukung sikap Partai Golkar. "Itu menunjukkan bahwa seluruh pandangan, sikap, kebijakan, dan langkah-langkah yang diambil Partai Golkar selama ini dapat diterima dan didukung rakyat Indonesia," ujarnya.

Doli menilai selain melejit di perolehan kursi DPR RI, Golkar juga menjadi partai dengan perolehan kursi terbanyak di tingkat DPRD provinsi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top