Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Terobosan Medis

Gigi Orang Dewasa Ompong Bisa Kembali Tumbuh

Foto : afp/ GEORGES GOBET
A   A   A   Pengaturan Font

Gigi orang dewasa yang tanggal atau orang tua yang ompong, tidak mungkin bisa tumbuh. Namun sebuah tim peneliti Jepang tengah mengembangkan obat inovatif yang memungkinkan gigi kembali tumbuh.

Gigi orang dewasa yang tanggal atau orang tua yang ompong, tidak mungkin bisa tumbuh. Namun sebuah tim peneliti Jepang tengah mengembangkan obat inovatif yang memungkinkan gigi kembali tumbuh.

Seorang peneliti utama dan kepala departemen kedokteran gigi dan bedah mulut di Medical Research Institute Kitano Hospital di Kota Osaka bernama Katsu Takahashi, berhasil mengembangkan obat penumbuh gigi. Obat ini saat ini dalam uji klinis namun sejauh ini belum diketahui hasilnya.

Obat penumbuh gigi ini ditujukan bagi orang yang tidak memiliki satu set gigi dewasa lengkap karena faktor bawaan. Tim tersebut menargetkan obat ini sudah siap digunakan secara umum pada 2030 setelah melalui uji klinis.

Dalam percobaan pada hewan sebelumnya, obat ini mendorong pertumbuhan gigi "generasi ketiga" setelah gigi susu dan kemudian gigi dewasa permanen.

"Ide menumbuhkan gigi baru adalah impian setiap dokter gigi. Saya telah mengerjakan ini sejak saya menjadi mahasiswa pascasarjana. Saya yakin saya akan mampu mewujudkannya," kata Takahashi dikutip dari The Mainichi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top