Gerak Cepat, Polri Evaluasi Penerapan Contraflow Usai Kecelakaan KM 58
Kakorlantas Polri Irjen Pol. Aan Suhanan dan Kabagops Korlantas Polri Kombes Pol. Eddy Djunaedi meninjau lokasi kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Senin (8/4/2024).
Karawang - Korlantas Polri menghentikan penerapan rekayasa lalu lintascontraflowdi ruas jalan tol KM 47 - KM 70 Jakarta-Cikampek dalam rangka evaluasi usai terjadi kecelakaan yang menewaskan 12 orang.
"Sementara inicontraflowuntuk mudik lebaran kami hentikan sementara menunggu proses evaluasi selanjutnya," kata Kakorlantas Polri Irjen Pol. Aan Suhanandi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek,Senin.
Kecelakaan lalu lintas di jalurcontraflowKM 58 jalan Tol Jakarta-Cikampek melibatkan tiga kendaraan, yakni Bus Primajasa nopol B-7655-TGD, Grand Max nopol B-1635-BKT dan Daihatsu Terios.
Dua kendaraan yakni Daihatsu Terios dan Gran Max hangus terbakar dalam peristiwa itu.
Menurut jenderal polisi bintang dua itu, kecelakaan ini bermula ketika sebuah mobil dari arah Jakarta melalui jalurcontraflowdi Tol Cikampek KM 58.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Marcellus Widiarto
Komentar
()Muat lainnya